Safety Officer Adalah: Peran Pentingnya Dalam Dunia Kerja

Keahlian yang Harus Dimiliki Seorang Ahli K3 Umum

Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) adalah salah satu aspek penting yang harus diperhatikan dalam dunia kerja. Itu sebabnya, perusahaan di Indonesia yang memiliki risiko kerja wajib dilengkapi oleh minimal seorang Ahli K3 Umum (AK3U).

Pasalnya, dalam dunia kerja, keselamatan dan kesehatan kerja merupakan hal yang penting untuk memastikan bahwa lingkungan kerja sudah aman dan bebas dari risiko yang dapat membahayakan karyawan.

Baca juga: Jika Lulus Sertifikasi Ahli K3 Umum Inilah Prospek Kerjanya

Berikut Daftar Keahlian yang Harus Dimiliki Seorang Ahli K3 Umum (AK3U)

Pekerjaan di bidang AK3U memiliki tugas dan tanggung jawab yang besar, sebab berhubungan erat dengan keselamatan serta kesehatan karyawan lainnya di tempat kerja. Jika Anda adalah seorang ahli K3 atau calon AK3U, berikut beberapa keahlian yang perlu dimiliki:

1. Kemampuan Komunikasi

Pertama-tama, seorang AK3U harus memiliki kemampuan komunikasi yang baik. Hal ini penting karena mereka harus dapat berkomunikasi dengan manajemen perusahaan, karyawan, maupun sesama tim K3 dengan jelas dan efektif.

Dengan kemampuan komunikasi yang baik, seorang staf AK3U dapat memberikan instruksi, arahan, dan informasi yang diperlukan dalam rangka implementasi program K3 kepada seluruh pihak terkait, baik secara lisan maupun tertulis.

2. Kemampuan Leadership (Kepemimpinan)

Selain kemampuan berkomunikasi, seorang ahli K3 juga perlu tahu bagaimana cara menjadi seorang leader atau pemimpin yang baik. Hal ini penting karena seorang AK3U biasanya bertanggung jawab dalam mengkoordinasikan tim K3 perusahaan.

Kemampuan leadership juga dibutuhkan untuk memastikan implementasi program K3 perusahaan berjalan sesuai dengan target yang telah ditetapkan. Karena itu, Anda perlu belajar bagaimana cara memimpin kelompok pekerja di perusahaan secara efektif dan terorganisir.

3. Kemampuan Observasi

Selanjutnya adalah kemampuan observasi, yaitu kemampuan seseorang untuk mengamati sesuatu. Dengan kemampuan observasi yang baik, Anda bisa melakukan identifikasi terkait segala risiko di tempat kerja serta penyebab dan solusinya.

Maksudnya, Anda harus mampu melakukan proses identifikasi bahaya dan analisis risiko untuk menentukan risiko yang membahayakan. Hal ini mencakup pemahaman mengenai metode penilaian risiko, seperti analisis bahaya dan penilaian risiko.

Itu sebabnya, seorang Ahli K3 Umum harus mampu mengamati lingkungan kerja, peralatan, hingga perilaku karyawan untuk mengidentifikasi risiko kecelakaan dan masalah K3 lainnya. Dengan kemampuan observasi yang baik, Anda dapat memberikan saran dan rekomendasi yang tepat untuk memperbaiki masalah terkait.

4. Kemampuan Menyusun SOP dan Program K3

Kemudian, seorang ahli K3 harus mampu menyusun Standard Operating Procedure (SOP) untuk mengatasi risiko K3 yang telah diidentifikasi. SOP K3 ini dapat membantu Anda dan pekerja lain untuk mengatasi risiko K3 secara tepat dan efektif.

Tidak hanya itu, Anda juga harus mampu mengembangkan program K3 yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Hal ini mencakup merencanakan, mengimplementasikan, dan mengevaluasi program K3 yang efektif. Salah satu contohnya seperti program pelatihan K3 kepada karyawan lain.

5. Pemahaman Terhadap Regulasi K3

Sebagian besar bidang pekerjaan seorang ahli K3 berhubungan dengan pengawasan terkait pelaksanaan K3 sesuai peraturan perundang-undangan. Itu sebabnya, seorang Ahli K3 Umum wajib memiliki pemahaman yang cukup terhadap regulasi K3.

Dengan pemahaman yang baik terhadap regulasi yang berlaku, Anda selaku ahli K3 dapat memberikan saran dan rekomendasi yang sesuai untuk memastikan bahwa perusahaan tempat Anda bekerja sudah mematuhi regulasi K3 tersebut.

6. Kemampuan Mengoperasikan Komputer

Untuk memastikan penerapan K3 di suatu perusahaan, maka dibutuhkan laporan yang menjelaskan hal tersebut secara rinci. Selain laporan tertulis, dibutuhkan pula laporan lisan atau laporan langsung dalam bentuk presentasi.

Itu sebabnya, kemampuan mengoperasikan komputer menjadi hal yang penting bagi seorang petugas AK3U. Anda harus mampu menggunakan perangkat lunak yang terkait seperti Microsoft Word, Powerpoint, hingga software analisis data seperti Excel atau yang lainnya jika perlu.

7. Keterampilan Problem Solving

Keterampilan problem solving atau memecahkan masalah menjadi hal yang sangat penting bagi seorang staf AK3U. Hal ini karena seorang ahli K3 bertugas untuk memberi penilaian, solusi, dan rekomendasi jika terjadi masalah di tempat kerja.

Dengan keterampilan problem solving yang baik, Anda dapat membantu perusahaan untuk mengurangi risiko kecelakaan dan kerugian yang terkait dengan K3. Karena itu, keterampilan ini juga harus diiringi dengan kemampuan untuk mengambil keputusan.

Sebagai contoh, keterampilan memecahkan masalah ini sangat diperlukan untuk menyusun rencana tanggap darurat. Rencana tanggap darurat ini akan membantu karyawan menangani situasi darurat dengan tepat dan mengurangi risiko yang ada.

8. Kemampuan Menyusun Skala Prioritas

Dalam satu lingkup kerja di perusahaan yang sama, seorang AK3U bisa saja akan diminta menangani banyak proyek sekaligus secara bersamaan. Untuk itu, kemampuan menyusun skala prioritas menjadi hal yang penting bagi seorang ahli K3.

Anda harus mampu menyusun dan menentukan skala prioritas dalam mengatasi masalah K3 yang ada di perusahaan. Hal ini penting untuk memastikan bahwa seluruh proyek bisa diselesaikan tepat waktu, terutama penyelesaian masalah yang krusial.

9. Tahu Menggunakan Peralatan K3

Kemudian, seorang staf AK3U juga harus tahu apa saja alat penunjang K3 seperti Alat Pengaman Diri (APD), alat pemadam kebakaran, alat pengukur kualitas udara, dan alat lain yang terkait dengan K3.

Tidak hanya mengetahui alatnya saja, namun Anda juga perlu tahu bagaimana cara menggunakannya. Kemampuan ini sangat penting jika sewaktu-waktu terjadi situasi darurat yang membutuhkan penggunaan alat-alat keselamatan tersebut.

10. Kemampuan Membangun Relasi

Pekerjaan sebagai seorang Ahli K3 Umum adalah bidang yang berhubungan dengan banyak orang, mulai dari atasan hingga sesama rekan kerja. Sehingga, kemampuan membina hubungan baik dengan karyawan, manajemen, dan tim K3 menjadi hal yang penting bagi seorang ahli K3.

Anda harus mampu membangun relasi atau hubungan kerja yang baik dengan semua pihak terkait untuk memastikan bahwa implementasi program K3 berjalan lancar. Selain itu, membangun relasi yang baik dengan semua pihak di lingkungan kerja juga dapat meningkatkan dukungan dan partisipasi mereka dalam program K3.

Misalnya, dengan melibatkan pekerja dalam pengembangan kebijakan K3, Anda dapat memastikan bahwa kebijakan tersebut diimplementasikan dengan efektif dan semua pihak merasa terlibat dan memiliki tanggung jawab yang sama.

Apapun keahlian yang dimilikinya, seorang Ahli K3 Umum harus memiliki sertifikasi AK3U yang dikeluarkan oleh lembaga yang berwenang. Sertifikasi ini menunjukkan bahwa seseorang telah menguasai pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan di bidang K3.

Di Indonesia, sertifikat ini diterbitkan oleh BNSP dan Kemnaker, dan bisa diperoleh melalui program sertifikasi di lembaga sertifikasi resmi. Mutu International merupakan salah satu lembaga sertifikasi yang juga melayani audit SMK3 resmi sesuai dengan regulasi Kemnaker.

Agar perusahaan memenuhi standar Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) tersebut, maka dibutuhkan tenaga ahli di bidang K3 yang sudah memiliki sertifikat Ahli K3 Umum. Sebagai solusi, percayakan sertifikasi K3 Anda kepada Mutu Certification.

Mutu Certification menyediakan layanan sertifikasi yang berkaitan dengan K3, sehingga perusahaan yang Anda miliki benar-benar sesuai dengan standard. Dengan pengalaman lebih dari 30 tahun dalam bidang Pengujian, Inspeksi, dan Sertifikasi, serta menjadi mitra terpercaya bagi lebih dari 3.000 perusahaan, tim tenaga ahli profesional Mutu International siap membantu perusahaan Anda.

Silahkan hubungi MUTU International melalui E-Mail: [email protected], Telepon: (62-21) 8740202 atau kolom Chat box yang tersedia. Hubungi MUTU International sekarang juga. Follow juga seluruh akun sosial media MUTU International di Instagram, Facebook, Linkedin, Tiktok, Twitter , Youtube dan Podcast #AyoMelekMUTU untuk update informasi menarik lainnya.